Wednesday , 30 April 2025

adminpdm

Kunjungan Sekolah Dato’ Abdur Razaq (SDAR) Malaysia ke SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta

Selasa, 10 September 2024, SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta menerima kunjungan tamu dari Sekolah Dato’ Abdur Razaq (SDAR), Negeri Sembilan, Malaysia. Kunjungan ini merupakan kunjungan balasan yang mana pada bulan April 2024, SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta bersama beberapa Sekolah Muhammadiyah lainnya melakukan kegiatan Students Exchange dan Sister School di sekolah tersebut.Disambut dengan hangat oleh para siswa siswi IPM SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta dan Guru Karyawan, tamu dari SDAR diajak memasuki ruang karawitan. Para siswa kelas peminatan Seni Budaya (SB) serta Ibu Wahyu Krisnawati, S.Sn. memainkan alat musik gamelan serta menyanyikan gending berbahasa Jawa dengan merdunya. Para tamu diajak untuk bermain gamelan didampingi para siswa kelas SB, nampak bahagia dan menikmati permainan. Acara dilanjutkan di ruang ilmiah, lagi lagi para tamu disuguhkan penampilan tari ayun ayun oleh ananda Hanum (9B) dan Attaya (8C) serta alunan biola lagu Isabella oleh ananda Nesya (9D). Dalam sambutannya Kepala SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta, Supriyadi S.Pd., M.Si. menyampaikan bahwa “Yang pertama terimakasih sudah hadir di SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta, kedua, menyambung tali silaturahmi beberapa saat lalu dengan beberapa sekolah. Dan ketiga, terimakasih waktu kita berkunjung kesana anak anak dapat pengalaman yang luar biasa.” Para tamu juga berkesempatan untuk mencicipi makanan khas Kotagede yang disuguhkan seperti Kipo, Yangko, dan Roti Kembang Waru. “Mewakili karena beliau ada tugas di Malaysia. Kami ucapkan banyak terimakasih, yang begitu meriah. Banyak pengalaman, bermain gamelan. Tak sangka.” ucap perwakilan dari SDAR. Rasa bahagia menyelimuti perasaan para tamu yang hadir atas sambutan yang diberikan sekolah. Acara diakhiri dengan pemberian tanda kasih dari SMP Muhammadiyah …

Read More »

Peningkatan Kinerja Humas Sekolah Muhammadiyah melalui Pelatihan Jurnalistik

Penyerahan kenangkenangan oleh ketua PDM Kota Yogyakarta kepada Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi UAD Kamis, 29 Agustus 2024, Majelis Pustaka & Informasi (MPI) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta bekerjasama dengan Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta mengadakan “Pelatihan Jurnalistik untuk Humas Sekolah Muhammadiyah Kota Yogyakarta” yang bertempat di Aula Masjid Islamic Center, Kampus 4, Universitas Ahmad Dahlan, Jalan Ring Road Selatan, Bantul. “Kami melaporkan bahwa acara ini diikuti oleh 50 Humas sekolah dari SD, SMP, SMA, MA Muhammadiyah di lingkup PDM Kota Yogyakarta” ujar Dr. Choirul Fajri, S.I.Kom., M. A. selaku Ketua Panitia Pelatihan Jurnalistik. Hadir pula pada acara ini Fitrinanda An Nur, M.A. selaku Ketua Prodi Ilmu Komunikasi UAD, Subhi Waltono, S.I.Pus., S.Pd., selaku Ketua MPI PDM Kota Yogyakarta, Rochmat, M.Pd. dan H. Aris Madani, S.Pd.I., M.S.I. selaku Pimpinan PDM Kota Yogyakarta. Sebelum memulai pemaparan materi dilaksanakan pemberian kenang kenangan yang diberikan oleh Aris Madani kepada Fitrinanda An Nur. Pada kegiatan pelatihan hari ini diisi oleh Ganjar Sri Husodo dari Majalah Suara Muhammadiyah dan Dra. Jayadi Kasto Kastari selaku Redaktur KR. Ganjar Sri Husodo menyampaikan dan memotivasi untuk Humas Sekolah “Sekecil apapun kegiatannya bisa upload ke Suara Muhammadiyah bisa melalui email ataupun whatssap, karena Suara Muhammadiyah sudah tingkat Nasional. Selain itu diharapkan mampu mengisi rubrik Dunia Guru ataupun Khutbah Jumat”. Selain itu Ganjar juga memaparkan materi terkait artikel dan feature. Pada sesi selanjutnya, Jayadi Kasto selaku Redaktur KR, juga memberikan Ilmu yang tak kalah bermanfaat bagi Humas Sekolah terkait penulisan siaran pers. “Banyak siaran pers …

Read More »

Workshop Optimalisasi Digital Marketing untuk PPDB SMA/SMK Muhammadiyah se-DIY

Yogyakarta, 7-8 September 2024 – PWM D.I Yogyakarta melalui Majelis Dikdasmen dan PNF terus berkomitmen pada pendidikan yang unggul dan berkemajuan. Sejalan dengan hal tersebut, Majelis Pendidikan Dasar Menengan dan Pendidikan Nonformal menyelenggarakan workshop Optimalisasi Digital Marketing untuk Meningkatkan Engagement dan Sukses PPDB SMA/MA/SMK Muhammadiyah D.I.Yogyakarta. Pembukaan acara dilaksanakan di BPMP D.I. Yogyakarta oleh Ketua Majelis Dikdasmen & PNF, Achmad Muhammad, M.Ag. Dalam sambutannya Achmad menyampaikan, “workshop ini digelar untuk memperkuat peran sekolah dalam digital marketing guna meningkatkan engagement dan kesuksesan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)”. Kegiatan ini menargetkan seluruh Waka Humas di 77 SMA/SMK Muhammadiyah se-DIY. Fokus utama kegiatan ini adalah peningkatan kemampuan kehumasan sekolah, terutama dalam menarik minat calon siswa di era digital. Dalam rangkaian kegiatan workshop ini, diskusi kelompok dan Focus Group Discussion (FGD) diadakan untuk membahas strategi yang relevan bagi tiap sekolah sesuai dengan wilayah dan kondisinya. Achmad berharap, melalui kegiatan ini, sekolah-sekolah dapat semakin unggul dan kompetitif dalam PPDB, serta mampu menghadapi tantangan pendidikan di era digital dengan strategi yang lebih efektif dan terarah. (Yunita)

Read More »

Pengajian Pimpinan Muhammadiyah Menghadirkan Kader Terbaik Yogyakarta

Pada Jum’at (06/09/2024) bertempat di Aula SD Muhammadiyah Pakel Yogyakarta diselenggarakan pengajian pimpinan Muhammadiyah Kota Yogyakarta. Acara ini dihadiri segenap Pimpinan Harian beserta ketua Majelis dan Lembaga Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Yogyakarta dan kepala sekolah Muhammadiyah dari tingkat Sekolah Dasar hingga tingkat SMA. Kegiatan pengajian ini menghadirkan dua orang pemateri sekaligus, yakni Drs. Muhammad Afnan Hadikusumo yang merupakan mantan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Singgih Raharjo, S.H., M.Ed. (yang pernah menjadi pejabat sementara Walikota Yogyakarta). Keduanya merupakan kader terbaik Muhammadiyah yang saat ini diusung beberapa partai untuk menjadi calon walikota dan calon wakil walikota Yogyakarta. Afnan memaparkan mengenai kondisi kota Yogyakarta secara umum. “Kota Yogyakarta tidak ada sumber daya alam, targetnya bagaimana kita meningkatkan kualitas sumber daya manusia sehingga sumber daya manusia kita bisa bekerja di sektor-sektor yang memerlukan skil tinggi,” jelasnya. “kita mengusung slogan Jogja santun Jogja pintar Jogja cerdas,” lanjutnya. Sementara Singgih menyampaikan “bagaimana kita menata masa depan pendidikan kita, yang di dalamnya harus ada karakter, kritical thinking, kolaborasi dan komunikasi.” (Subhi)

Read More »

Pendalaman Paham Agama dan Sosisalisasi Kalender Hijriyah Global Tunggal

Muhammadiyah Kota Yogyakarta menyelenggarakan seminar Pendalaman Materi Paham Agama Muhammadiyah dan Sosialisasi Kalender Hijriyah Global Tunggal pada Sabtu (07/09/2024) di Islamic Center Universitas Ahmad Dahlan (UAD) terpadu Jalan Ringroad Selatan Yogyakarta. Acara ini diisi dengan dua sesi materi yang disampaikan oleh Ustadz Dr. Yayan Suryana, S.Ag., M.Pd. dengan materi Paham Agama menurut Muhammadiyah untuk sesi pertama dan Ustadz Dr. Oman Fathurohman SW, M.Ag. menyampaikan materi Kalender Hijriyah Global Tunggal untuk sesi kedua. Seminar ini dihadiri oleh segenap Pimpinan Harian dan Ketua Majelis serta Lembaga Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta, utusan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) se-Kota Yogyakarta, dan guru Al-Islam Kemuhammadiyahan dan Bahasa Arab (ISMUBA) sekolah Muhammadiyah kota Yogyakarta. Dimulai pada pukul 09.30 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB. Dalam sambutannya, Wahyu Wijayanto, S.Sy., S.Pd.I., M.Si. selaku ketua Majelis Tarjih dan Tajdid PDM kota Yogyakarta sebagai penggagas acara ini menyampaikan tentang pentingnya bagi Muhammadiyah ke depan untuk bisa menjaga marwah dan identitasnya dalam melakukan pemurnian agama Islam. Sedangkan Ustadz H. Aris Madani, S.Pd.I., M.Si. berkata dalam sambutannya. “Ini materi yang berat tetapi penting untuk dimengerti dan dipahami warga Muhammadiyah.” (Subhi)

Read More »